Wisata alam kini lebih banyak diminati masyarakat, baik domestik maupun dari mancanegara. Keindahan alam Indonesia menyajikan pilihan beragam, mulai dari pegunungan, hutan, pantai hingga berbagai wisata yang menyediakan aktivitas menarik seperti berenang, kemping, hiking, outbound sambil menikmati pemandangan.
Kesadaran masyarakat mengenai manfaat menikmati wisata alam membuat berbagai tempat wisata alam selalu dipenuhi pengunjung di saat liburan. Mereka yakin bahwa berwisata ke alam bisa membantu menghilangkan stres, menyegarkan pikiran, dan meningkatkan konsentrasi.
Kini hampir di setiap daerah memiliki tempat wisata alam yang indah. Selain untuk dinikmati wisatawan, keberadaan wisata alam juga memberikan dampak positif bagi perekonomian masyarakat sekitar.
Cantigi Camp Outbound Bandung
Siapa yang tidak kenal dengan keindahan Kota Bandung? Ya, Bandung sudah terkenal dengan alamnya yang indah. Wilayah yang dikelilingi barisan gunung ini memang selalu menarik perhatian wisatawan.
Cantigi Camp Outbound yang berada di Bandung bagian timur ini merupakan salah satu wisata alam yang rekomended untuk dinikmati bersama keluarga. Tempat wisata ini selain menyediakan tempat outbound juga menyiapkan alat untuk berkemah. Semua peralatan dan fasilitas berkemah seperti tenda, matras, dan sleeping bag sudah disediakan di sana.
Aktivitas Menarik di Cantigi Camp Outbound
Sesuai dengan namanya, Cantigi Camp Outbond adalah tempat yang cocok untuk menikmati berbagai aktivitas berkemah dan outbound. Aktivitas outbound yang tersedia di sana yaitu Program Outing dan Adventure, Program Anak dan Remaja, serta Program Training.
Program Outing dan Adventure
Program yang pertama ini fokus untuk membangun fisik, emosional, dan spiritual peserta. Setiap peserta akan merasakan permainan yang menantang dan menyenangkan. Berbagai permainan yang ditawarkan kepada peserta antara lain fun games, fun camp, rafting, hill walking, high rope element dan high impact activities.
Program Anak dan Remaja
Peserta untuk program ini memang hanya khusus untuk anak dan remaja. Aktivitasnya menitikberatkan kegiatan di luar ruangan. Permainannya mengedukasi dengan segudang aktivitas seru yang menonjolkan strategi dan kreativitas.
Program ini dirancang untuk anak usia SD hingga SMA. Peserta lebih banyak beraktivitas di alam, bermain sambil belajar.
Program Training untuk Tim
Untuk kalangan dewasa, Cantigi Camp Outbound juga menyediakan program training yang bertujuan untuk membina perilaku seperti pendidikan menjadi pemimpin yang baik, belajar lebih responsif, inovatif, dan responsif.
Program ini cocok untuk pegawai kantoran yang mau mengadakan team bonding atau outing. Aktivitas yang dapat dilakukan untuk melatih dan mengembangkan kepribadian di antaranya achievement motivation training, outdoor leadership training, outdoor management training, dan deteksi potensi dini.
Semua program yang disediakan Cantigi Camp Outbound didampingi oleh instruktur berpengalaman.
Fasilitas di Cantigi Camp Outbound
Menikmati keindahan alam dan kesegaran hawa di bawah pohon-pohon yang rindang, terasa lebih lengkap dengan fasilitas yang disediakan Cantigi Camp Outbound.
Wahana permainan yang bisa dimanfaatkan untuk melatih motorik dan keseimbangan di antaranya perosotan, jaring laba-laba, hutan labirin, labirin tali, lorong ban, rumah kayu, bola keranjang, dan tanjakan lompat.
Ada juga palang goyang, papan panjat mini, papan sejajar dan wahana menangkap ikan. Semua wahana tersebut bisa digunakan untuk anak-anak dan remaja.
Untuk kenyamanan pengunjung tempat wisata alam ini menyediakan musala, kafetaria, saung, kolam bermain, toilet, kamar bilas, dan aula besar. Area parkirnya pun cukup luas.
Harga Tiket dan Biaya Paket Cantigi Camp Outbound
Harga tiket masuk ke wisata alam yang berada di kaki Gunung Manglayang ini lumayan terjangkau yaitu Rp.20.000,-
Bagi yang ingin menyewa tenda, wisatawan cukup membayar Rp.145.000,- untuk tenda berkapasitas 6 orang. Sedangkan biaya sewa sleeping bag dan matras yaitu Rp.20.000,-
Paket outing selama 1 hari dikenakan biaya Rp.69.000,- untuk anak dan Rp.100.000,- untuk orang dewasa. Bila ada yang ingin outing bersama keluarga yaitu ayah, ibu, dan dua anak, dikenakan biaya Rp.230.000,-
Untuk paket outing 2 hari, untuk anak dikenakan biaya Rp.210.000,- dan untuk dewasa biayanya Rp.300.000,-. Sedangkan biaya untuk satu keluarga (ayah, ibu, dan anak) dikenakan biaya Rp.850.000,-
Kegiatan outing ini dapat dilakukan secara berkelompok seperti untuk siswa TK, SD, SMP hingga SMA.
Lokasi Cantigi Camp Outbound
Tempat wisata alam ini buka setiap hari kecuali hari Jumat dari pukul 09.00 hingga 17.00 WIB. Lokasinya berada di Jl. Raya Cileunyi RT 01 RW 03, Manjah Beureum Cileunyi Kulon, Kab. Bandung.
Lokasi Cantigi Camp Outbound berjarak sekitar 3 kilometer dari Jalan Raya Cileunyi.
Dari pusat kota Bandung, kawasan wisata ini berjarak kurang lebih 19 kilometer atau sekitar 1 jam berkendara dalam kondisi lalu lintas lancar. Alternatif lain untuk menuju Cantigi Camp Outbound yaitu menggunakan jalan tol. Begitu keluar dari pintu tol Cileunyi, ambil arah kiri menuju kota Bandung.
Tempat outbound ini kebetulan dekat dengan tempat tinggal kami, sehingga sudah beberapa kali kami ke sana. Pertama kali ketika anak kami ikut outbound bersama sekolahnya. Pernah juga kami sengaja berwisata alam bersama keluarga sambil menikmati fasilitas outbound-nya.
Oh ya, Cantigi Camp Outbound ini juga bisa digunakan untuk acara pernikahan, loh. Dengan nuansa alamnya yang segar dan alami mampu menghadirkan konsep pernikahan outdoor yang rustic.
So ... sudah siap liburan di Cantigi Camp Outbound? Yuk, datang ke Bandung!
Have a nice day
0 Komentar
Terima kasih sudah berkunjung. Mohon tidak meninggalkan link hidup di kolom komentar ya...